Perwakilan Kadinsos Hadiri Forum Diskusi Terpumpun yang Digelar La Rimpu
Forum Diskusi Terpumpun Perempuan Berdaya untuk Perdamaian Berkelanjutan di Kota / Kota Bima ,,kegiatanya ini sangat penting dilakukan untuk menghimpun orang orang yang yang peduli tentang daerah daerah rawan konflik dan rawan bencana.dalam acara ini hadir sebagai narasumber dari La Rimpu ,Wahid Foundation dan sektretaris BPBD Kabupaten/Kota sedangkan pesertanya berasal dari LP2DR,Dinas Badan Kabupaten/Kota Bima ,Relawan dari Wahid Foundetion dan wartawan.
Dalam kegiatan ini dari La Rimpu secara garis besar membeberkan tentang bagaimana masyarakat dapat berdaya khususnya perempuan perempuan berdaya dan tangguh secara ekonomi ,sosial dan politik di daerah daerah rawan konflik sosial dan rawan bencana. Sedangkan dari Wahid Foundetion secara garis beras memaparkan tujuan kegiatan ini untuk pemberdayaan peran perempuan dari berbagai aspek kehidupan,memberikan pemahaman resiko bencana dan dapak dari bencana,kesiap siapan perempuan dalam siaga bencana, ketersediaan perempuan dalam pengambilan kebijakan kebijakan tingkat lurah maupun pemerintah secara keselurahan dan perempuan keterlibatan perempuan di setiap stakeholder
Sedang di paparkan juga tentang tujuan secara umum dari Wahid Foundation adalah organisasi yang bertujuan untuk memperjuangkan terciptanya dunia yang damai dan adil dengan mengembangkan pandangan Islam yang toleran dan moderat dan bekerja untuk terbangunnya kesejahteraan bagi semua manusia.
Program Wahid Foundation berada dalam kurun waktu 2 tahun .
Sedangkan dari sekretaris BPBD Kota/Kota memaparkan tentang Peran perempuan dalam navigasi ben cana karena perempuan mempunyai banyak fungsi baik sebagai ibu rumah tangga,pencari nafkah maupun sebagai relawan sosial maupun relawan bencana,di mana akan menjadi kendala karena memerlukan ijin dari suami .
Dalam paparannya juga menegaskan bagaimana perempuan dapat mengatasi diri sendiri baik saat bencana maupun paska bencana karena pada dasarnya perempuan selalu panik di saat bencana.
Dalam arahannya Direktur La Rimpu menjelaskan bahwa La Rimpu sebagai wadah dan forum perjumpaan bagi perempuan dalam rangka membangun potensi dan mendorong terjadinya perubahan ekonomi, sosial, dan budaya yang positif dalam masyarakat.
Dan La Rimpu mengedepankan isu perdamaian dan La rimpu sendiri sudah mengintervensi 8 Desa dan 3 kelurahan di kabupaten /Kota.
Untuk Program Wahid Foundetion mengandeng La Rinpu dan LP2DR selama 2 tahun untuk Projects Pemberdayaan perempuan untuk perdamaian.