23 Kelurahan di Kota Bima Telah Rampung Menyerahkan Bantuan CPP ke Masyarakat
DINSOS, KOTA BIMA -- Sebanyak 23 Kelurahan di Kota Bima telah selesai menyalurkan dan menyerahkan bantuan Beras CPP 10 (sepuluh) kilogram ke masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) per hari ini, Selasa, 30 Mei 2023.
Adapun kelurahan tersebut adalah; Jatiwangi, Melayu, Ule, Lewirato, Mande, Manggemaci, Matakando, Panggi, Penatoi, Sadia, Santi, Kendo, Ntobo, Penaraga, Rabadompu Barat, Rabadompu Timur, Rabangodu Selatan, Rite, Rontu, Nae, Tanjung, Kodo, dan Lampe.
Dinas Sosial masih menunggu Kelurahan-kelurahan yang belum menyerahkan laporan dan Berita Acara Serah Terima (BAST) hingga hari ini (30/5).
CPP adalah persediaan bahan pangan pokok yang disimpan oleh pemerintah dan masyarakat yang dapat dimobilisasi secara cepat untuk keperluan konsumsi maupun menghadapi keadaan darurat dan antisipasi terjadinya gejolak harga.
Kebijakan pemerintah pusat mengenai penyaluran CPP saat ini dinilai tepat karena Pemerintah Kota Bima saat ini tengah mendorong semua OPD dan berbagai pihak untuk bergotong-royong menurunkan angka kemiskinan ekstrem di Kota Bima.
Ini juga menjadi salah satu upaya mendukung langkah pemerintah menghadapi dan menekan angka inflasi dengan bentuk bantuan pangan. Sehingga harga pangan khususnya beras tidak mengalami kenaikan. [nn]