Dirjen Linjamsos Kemensos RI akan Melakukan Asesmen Supervisi Calon Penerima Program Bantuan RST di Kota Bima
DINSOS, KOTA BIMA -- Kepala Dinas Sosial Kota Bima, Yuliana, S.Sos. menerima kedatangan Perwakilan Direktorat Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementerian Sosial RI di ruangannya (9/2). Bersama Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kota Bima dan Koordinator Pendamping Sosial PKH Kota Bima mendiskusikan berbagai hal terkait Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial.
Tujuan dari kunjungan tersebut adalah untuk melakukan asesmen supervisi calon penerima program bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) tahun 2023. Terdapat 82 (delapan puluh dua) unit rumah yang telah dilakukan asesmen oleh Pendamping Sosial Dinas Sosial Kota Bima untuk diusulkan mendapat program RST. Terbagi ke beberapa kelurahan yang nama-nama penerimanya sudah terdata dari Kementerian Sosial atas aspirasi DPR RI. Dari 82 penerima manfaat ini akan diverifikasi oleh Tim RST pusat untuk diseleksi mana yang akan lolos.
Lokasi: Ruang Kepala Dinas Sosial Kota Bima
Waktu: Rabu, 9 Februari 2023